News

Selain Bupati, KPK juga Tangkap Puluhan Pejabat Kebupaten Meranti dalam OTT

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil pada Kamis malam (6/4/2023).

“Benar, tadi malam, Kamis (6/4/2023) tim KPK berhasil lakukan tindakan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang sedang melakukan korupsi di Kabupaten Kepulauan Meranti Riau. Beberapa pihak sudah ditangkap diantaranya Bupati,” jawab Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan Ali Fikri saat dikonfirmasi, Jumat (7/4/2023).

Selain Bupati Kepulauan Meranti, KPK juga mengamankan sejumlah orang dalam OTT tersebut seperti pejabat Kabupaten Meranti dan sejumlah pihak swasta.

“Sejauh ini puluhan orang pejabat strategis di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepuluan Meranti yang ditangkap KPK,” jelas Ali

Saat ini, KPK masih mencari dan mengumpulkan barang bukti lain terkait kasus yang menyeret Bupati Kabupaten Meranti tersebut.

“Saat ini tim KPK masih bekerja. Terus kami kumpulkan bahan keterangan dari beberapa pihak,” jelas Ali.

Bupati beserta rombongan, akan diperiksa lebih lanjut di Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta Selatan. Ali mengakatan, tim KPK dijadwalkan berangkat ke Jakarta pagi ini dari Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Tim KPK segera membawa ke Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan di Gedung Merah Putih pagi ini. Informasi sementara dijadwalkan dari TKP pukul 10,” ungkap Ali.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button