Arena

Semua Pertandingan Liga 1 Ditunda, Buntut Tragedi di Stadion Kanjuruhan

Buntut tragedi yang menewaskan 127 orang usai laga antara Arema FC vs Persebaya, operator liga memutuskan untuk menunda sisa laga pekan ke-11 BRI Liga 1.

“Keputusan tersebut kami umumkan setelah kami mendapatkan arahan dari Ketua Umum PSSI. Ini kami lakukan untuk menghormati semuanya dan sambil menunggu proses investigasi dari PSSI,” kata Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, Minggu (2/10/2022) dini hari.

“Kami prihatin dan sangat menyesalkan peristiwa tersebut. Kami ikut berdukacita dan semoga ini menjadi pelajaran berharga bagi kita semua,” sambungnya.

PSSI juga langsung menjatuhkan sanksi kepada Arema, mereka dilarang menjadi tuan rumah di sisa pertandingan BRI Liga 1 musim kompetisi 2022/2023.

Sebelumnya diberitakan, sebanyak 127 orang meninggal dunia akibat kerusahan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang usai laga Arema vs Persebaya.

Tuan rumah yang kalah 2-3 dari sang tamu, membuat puluhan ribu Aremania kecewa dan turun ke lapangan. Mereka mencari pemain dan ofisial Arema untuk mengungkapkan kekecewaan.

Petugas gabungan polisi dan TNI yang berjaga kewalahan mengendalikan situasi karena kalah jumlah. Tembakan gas air mata yang ditembakkan polisi membuat penonton panik dan berhamburan ke luar lapangan.

Namun karena banyaknya penonton yang berebut untuk ke luar stadion, menyebabkan terjadinya penumpukan di satu titik, dan menyebabkan banyak penonton sesak nafas akibat kehabisan oksigen.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button