Arena

Latvia Raih Kemenangan Perdana di Piala Dunia FIBA 2023, Jakarta Jadi Tempat Bersejarah Bagi Tim Debutan

Timnas basket Latvia telah mencetak sejarah dengan meraih kemenangan perdana di Piala Dunia FIBA 2023, mengalahkan Lebanon dengan skor 109-70 di Indonesia Arena, Jakarta, Jumat (25/8/2023). Kemenangan ini tak hanya menandai sukses di debut mereka di Piala Dunia FIBA, tapi juga menjadi kenangan bersejarah yang akan selalu dikenang.

Power forward Latvia, Roland Smits, mengungkapkan betapa bersejarahnya Jakarta bagi Timnas Basket Latvia. “Tentu saja, karena ini adalah turnamen pertama bagi kami di sini dan kemenangan pertama bagi kami di sini,” ungkap Smits.

Pelatih tim, Luca Banchi, juga menyuarakan sentimen yang sama. “Suatu momen bersejarah bagi bola basket Latvia, pertama kalinya di Piala Dunia dan kemenangan pertama. Itu sebabnya saya mengatakan kepada teman-teman untuk merayakan momen ini,” kata Banchi.

Indonesia Arena, yang menjadi saksi bisu perjuangan tim Latvia, juga menjadi tempat berkumpulnya ratusan fans Latvia yang mendukung tim mereka berlaga. Tercatat, para suporter telah berduyun-duyun datang ke Indoor Multifunction Stadium (IMS) atau Indonesia Arena dua jam sebelum pertandingan dimulai.

Suasana meriah dari para suporter Latvia yang mengenakan seragam kebanggaan timnya tak terbantahkan selama pertandingan berlangsung. Dari menit pertama hingga akhir, mereka menyanyikan chans yang membangkitkan semangat Roland Smits dan rekan-rekan timnya.

Banchi bahkan menggunakan istilah dalam bahasa Italia, “Pelle d’Oca,” untuk menggambarkan suasana yang luar biasa di lapangan. “Mereka menciptakan suasana luar biasa yang membuat permainan kami menjadi sangat mudah. Itu akan tetap selamanya dalam kenangan terbaik saya,” pungkasnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button