Market

Mendag Zulhas Buka Rakornis Perwadag di Luar Negeri

Mendah Zulkifli Hasan secara virtual membuka Rapat Koordinasi dan Pertemuan Teknis (Rakornis) Perwakilan Perdagangan (Perwadag) RI di Luar Negeri, Kamis (21/9/2023).

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan secara virtual membuka Rapat Koordinasi dan Pertemuan Teknis (Rakornis) Perwakilan Perdagangan (Perwadag) RI di Luar Negeri, Kamis (21/9/2023). Rapat ini berlangsung pada 21-22 September 2023 di Den Haag, Belanda.

Rakornis ini bertujuan untuk kembali menyinergikan semua komponen Kementerian Perdagangan, baik di dalam negeri dan di luar negeri, guna mencapai tujuan Indonesia dalam peningkatan ekspor.

Dalam Rakornis ini dilaksanakan diskusi panel untuk membahas kinerja perdagangan luar negeri serta langkah-langkah yang akan diambil untuk meningkatkan kinerja ekspor.

Adapun narasumber diskusi tersebut yaitu Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Didi Sumedi, Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Djatmiko Bris Witjaksono, Inspektur Jenderal Kemendag Frida Adiati, dan Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri yang diwakili Sekretaris Direktorat Jenderal Perdagangan Luar Negeri Mardyana Listyowati.

Rakornis dihadiri oleh Duta Besar Indonesia di WTO Jenewa, Kepala Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taiwan, para Atase Perdagangan, Konsul Perdagangan, serta Kepala dan Wakil Kepala Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) di seluruh dunia.

Selain itu juga dilakukan diskusi panel yang akan membahas terkait makroekonomi dan prediksi perdagangan, target ekspor serta target perjanjian perwadag, isu-isu strategis perdagangan, serta pemaparan terkait hasil pengawasan Itjen atas Perwadag dan Pembinaan Perwadag Berbasis Manajemen Risiko.

Turut hadir dalam acara tersebut Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Kerajaan Belanda Mayerfas dan Sekretaris Jenderal Kemendag Suhanto.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button