News

Waketum PAN Yandri Susanto Resmi Jabat Wakil Ketua MPR

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto resmi menjabat Wakil Ketua MPR RI. Ketua MPR RI Bambang Soesatyo memimpin pelantikan Yandri Susanto sebagai Wakil Ketua MPR RI, hari ini, Kamis (20/6/2022).

“Demi Allah saya bersumpah saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai Wakil Ketua MPR dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Bahwa saya akan memegang teguh Pancasila dan menegakkan UUD 1945 serta peraturan perundang-undangan. Bahwa saya sakan menegakkan kehidupan demokrasi serta berbakti kepada bangsa dan negara,” kata Yandri saat mengucapkan sumpah jabatan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.

Pelantikan Yandri berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 62/P Tahun 2022 tentang Peresmian Pengangkatan Antar Waktu Anggota DPR/MPR Sisa Masa Jabatan 2019-2024

Selanjutnya Yandri menyatakan akan memperjuangkan aspirasi rakyat dan daerah yang ia wakili untuk mewujudkan tujuan nasional demi kepentingan bangsa Indonesia.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo lalu mengucapkan selamat datang dan menjalankan tugas.

Sebelumnya, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN menunjuk Wakil Ketua Umum (Waketum) PAN Yandri Susanto menjabat Wakil Ketua MPR. Ia menggantikan Wakil Ketua MPR sekaligus Ketua Umum PAN  Zulkifli Hasan yang diangkat Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Perdagangan (Mendag), Rabu lalu (15/6/2022).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button