News

Kaesang Akan Bertemu Prabowo di Hambalang

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep membantah rencana dirinya berkunjung ke kediaman bakal capres Prabowo Subianto di Hambalang, Bogor sebagai bentuk dukungan Pilpres 2024.

Ia menegaskan bahwa rencana kunjungan tersebut murni untuk kegiatan syuting podcast pribadinya. Sehingga, tidak akan ada pembahasan politik mengenai hal tersebut.

“Podcast itu buat kerjaan saya, saya cari duit kok itu. Bukan untuk mendukung siapa. Saya lepas jaket PSI saya walau darahnya tetap ada,” ucap Kaesang saat mengunjungi relawan Solidaritas Ulama Muda Jokowi (Samawi) di kawasan Kayu Putih, Jakarta Timur, Jumat (29/9/2023).

Lebih lanjut, Ia akan menunggu jadwal dari ketua umum partai Gerindra mengenai kapan pihaknya akan melakukan syuting podcast tersebut.

“Kita si nunggu jadwal beliau saja, beliau sibuk kan, jadi kita harus ikut jadwal menyesuaikan,” pungkasnya.

Sebelumnya, Kaesang Pangarep menanggapi soal undangan yang dilayangkan oleh bakal capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto, kepada dirinya.

Kaesang mengaku, ajakan berkunjung ke Hambalang tersebut guna melakukan syuting podcast bersama ketua umum partai Gerindra tersebut, tidak terkait dengan politik.

“Oh (undangan) itu ya, Alhamdulillah bagus. Karena memang sebelumnya pak Prabowo janji ngajak saya ke Hambalang untuk buat podcast bareng,” kata Kaesang di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (29/9/2023).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button