News

KIB Belum Umumkan Capres, PAN: Kami Tak Merasa Ketinggalan Kereta

Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) tak kunjung mengumumkan calon presiden (capres) yang akan diusung untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Namun, bagi Partai Amanat Nasional (PAN) selaku salah satu anggota KIB hal itu bukan masalah.

“Iya kembali lagi, masih dalam pembahasan. Tentu kita tidak mau terburu-buru,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PAN Eddy Soeparno saat ditemui di Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu (25/1/2023).

Dia menjelaskan, KIB memiliki mekanisme dan tenggat waktu sendiri.

Oleh karena itu, lanjut dia, KIB yang beranggotakan PAN, Golkar, dan PPP pada prinsipnya tak ingin tersulut dan terbawa arus mengikuti partai lain yang sudah mengumumkan capres. Sebab, ia meyakini, prinsip tak ingin terbawa arus itu tak akan membuat KIB ketinggalan kereta.

“Bahwa ternyata teman-teman dari parpol yang lain sudah melakukan deklarasi. (Ini) tidak membuat kita terburu-buru dan tergesa-gesa untuk deklarasi (capres),” ujar Eddy menegaskan.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button