News

Pemerintah Identifikasi Lokasi Penyanderaan Pilot Susi Air

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin memastikan aparat gabungan TNI-Polri telah menemukan lokasi penyanderaan pilot Susi Air Kapten Philip Mark Mehrtens yang disandera oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya di Papua Pegunungan.

“Pemerintah sudah berupaya sangat serius. Bahkan, sudah berhasil mengidentifikasi titik koordinat dan lokasi tempat penyanderaan,” ujar Juru Bicara Wakil Presiden Masduki Baidlowi dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (17/2/2023).

Mungkin anda suka

Namun Masduki enggan membeberkan detail lokasi serta sejauh apa operasi penyelamatan sedang berjalan demi kepentingan operasi penyelamatan.”Sabar saja, doakan mudah-mudahan lekas tertangani dengan baik,” ungkapnya.

Sebelumnya, Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan, pemerintah terus mengupayakan pembebasan pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens dari kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua. Namun, Ma’ruf menegaskan penyanderaan ini tidak mungkin dikompensasi dengan kemerdekaan Papua seperti yang diminta kelompok tersebut.

“Itu kan ada pihak (aparat TNI/Polri) kita, (kemudian) ada pihak negara dari pilotnya sebagai warga negara tentu akan mengambil peran. Tetapi, nggak mungkin dikompensasi dengan kemerdekaan,” ujar Ma’ruf dalam keterangan persnya di sela kunjungan kerja ke Barus, Tapanuli Tengah, Rabu (15/2/2023).

Kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya pada Selasa (7/2/2023), membakar pesawat jenis Pilatus Porter milik Susi Air yang dikemudikan Philip Mehrtens asal Selandia Baru dengan membawa lima orang penumpang, termasuk seorang bayi.

Tindakan pembakaran itu dilakukan sejumlah anggota KKB di Lapangan Terbang Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Papua. Pesawat milik Susi Air itu terbang dari Timika pukul 05.33 WIT dan dijadwalkan tiba di Bandara Moses Kilangin Timika pukul 07.40 WIT.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button