News

Cek Lagi Hewan Kurban Anda, di Batang Ada Kambing Belum Cukup Umur Sudah Dijual

Rabu, 28 Jun 2023 – 11:55 WIB

Pemeriksaan Hewan Kurban Oleh Dinas Peternakan Btg - inilah.com

Pemeriksaan Hewan Kurban.(Foto:Antara)

Masyarakat dihimbau agar kembali mengecek kondisi hewan yang ingin dijadikan kurban dalam hari raya Idul Adha 1444 hijriah. Sebab di Batang, Jawa Tengah, ditemukan hewan belum cukup umur sudah diperjualbelikan.

“Pada pengecekan kesehatan hewan ternak di sejumlah depot, kami menemukan adanya indikasi hewan yang tidak sehat dan belum cukup umur untuk dijual masyarakat untuk hewan kurban,” kata Kepala Dinas Kelautan, Perikanan, dan Peternakan Kabupaten Batang Windu Suriaji, di Batang, Rabu (28/6/2023).

Sesuai ketentuan usia hewan ternak yang sudah bisa dijual, seperti kambing harusnya telah berusia di atas 1 tahun atau sudah ganti gigi.

“Masih banyak orang yang belum tahu persis usia hewan ternak yang dibeli untuk hewan kurban. Oleh karena itu, kami mengimbau pedagang jujur menyampaikan informasi usia kambing maupun domba yang dijual,” kata dia.

Sebelumnya, juga ditemukan 10 sapi yang mengalami penyakit mulut dan kuku. Masyarakat diminta waspada terhadap penyakit hewan tersebut.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button