Market

Totalitas Dukung UMKM, Pakar: Jokowi Beruntung Punya Mendag seperti Zulhas

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah memuji aksi Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) yang turun langsung membantu masyarakat menjajakan dagangannya dalam giat Live Shopping di Festival Indonesia, Minggu (9/7/2023).

Ia menilai aksi itu dapat meningkatkan optimisme para pelaku UMKM. Dedi menilai keikutsertaan Ketua Umum PAN ini dapat membuat masyarakat yakin, dengan bisnis yang mereka geluti.

“Mendag dengan semua upayanya akan bisa beri efek memajukan sektor ekonomi nasional,” kata Dedi saat dihubungi Inilah.com di Jakarta, Selasa (11/7/2023).

Ia juga menyebut, keberadaan Zulhas dalam kabinet memberikan efek besar terhadap program-program Presiden Joko Widodo (Jokowi), dalam menghadapi banyaknya persoalan pelik di dunia perdagangan.

“Presiden tentu beruntung miliki Mendag yang tidak saja hanya baik dalam catatan kertas, tetapi juga mampu menerjemahkan visi misi nasional,” ujar Dedi.

Dedi berharap UMKM kedepannya dapat lebih memperbanyak ragam programnya. Sehingga tidak mampu mencakup konsumen bukan hanya dari dalam negeri saja, tapi dari mancanegara. “Dan tentu saja harus pandai memanfaatkan dukungan pemerintah,” ungkap Dedi.

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan atau Zulhas mengatakan dirinya punya keseriusan tinggi untuk dapat meningkatkan perekonomian pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Zulhas menilai potensi UMKM Indonesia sangat besar, karenanya Menteri Perdagangan (Mendag) RI ini terus mengupayakan banyak cara untuk mendukung para pelaku UMKM agar bisa mengembangkan bisnis mereka.

Bahkan Zulhas juga tidak ragu untuk turun tangan langsung dalam kegiatan promosi produk-produk UMKM, sebagaimana yang ia lakukan beberapa waktu lalu, terlibat dalam memasarkan produk UMKM dalam sesi Live Shopping di Festival Indonesia, Minggu (9/7/2023).

Dalam acara yang berlangsung di Plaza Tenggara Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta Pusat itu, Zulhas tidak ragu ikut berjualan secara daring di media sosial. Beragam produk dan merek lokal ia tawarkan di kesempatan itu, mulai dari pakaian, tas hingga produk makanan seperti rendang.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button