News

Viral Harimau ‘Kurus’ Ragunan: Pengelola Minta Maaf, Sebut Juve Sakit dan Sudah Tua

Pengelola Taman Margasatwa Ragunan angkat bicara usai video harimau benggala yang jadi salah satu koleksi satwanya, viral di media sosial.

Dalam rekaman video beredar seekor harimau benggala tampak berjalan-jalan di dalam kandang dengan kondisi kurus. Rekaman video tersebut kemudian tersebar luas di media sosial dan jadi sorotan serta viral.

“Kami dari pihak manajemen Unit Pengelola Taman Margasatwa Ragunan mengucapkan terima kasih atas perhatian masyarakat kepada satwa yang berada di Taman Margasatwa Ragunan. Kami juga memohon maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran di masyarakat,” ujar Humas Taman Satwa Ragunan Wahyudi Bambang dalam keterangan tertulis yang diterima, Senin (19/12/2022).

Dijelaskannya, harimau yang diberi nama ‘Juve’ itu saat ini dalam usia yang terbilang tua, yakni 16 tahun, dan sebelumnya sempat menderita penyakit.”Sebelumnya ‘Juve’ memang sempat menderita penyakit infeksi saluran kencing tetapi kondisinya sudah membaik setelah diberikan pengobatan dan perawatan oleh tim dokter hewan UP TMR,” ucapnya.

“Selain itu, ‘Juve’ memang memiliki kelainan bawaan dari lahir pada tulang kaki belakangnya sehingga ketika berjalan dia tidak terlihat seperti harimau benggala pada umumnya,” tambahnya.

Lebih lanjut, Wahyudi menambahkan pihaknya selalu berusaha semaksimal mungkin dalam melakukan perawatan untuk kesejahteraan satwa.

“Unit Pengelola Taman Margasatwa Ragunan selaku Lembaga Konservasi selalu berusaha semaksimal mungkin untuk memenuhi kewajiban terkait pengelolaan satwa dengan selalu mengutamakan dan memperhatikan kesejahteraan satwa,” tandasnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button