Gallery

Sampai Jadi Tersangka Korupsi, Berapa Sebenarnya Gaji Menkominfo?

Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate, menambah deret panjang menteri yang ditangkap lantaran tersangkut korupsi.

Petinggi partai Nasdem itu diduga terlibat dugaan korupsi penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika tahun 2020-2022.

Peran Johnny dalam skandal ini selaku jabatannya sebagai Menteri dan pemegang anggaran mega mega proyek itu. Akibat perbuatannya negara mengalami kerugian hingga Rp8 triliun.

Mahfud MD  yang ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Plt Menkominfo mengungkapkan proyek BTS sudah berjalan sejak 2006. Tetapi tahun 2020 muncul kejanggalan dengan alasan covid 19. Pihak penyelenggara proyek minta perpanjangan waktu padahal uang sudah dikucurkan. Faktanya hingga hingga Maret 2022, pihak penyelenggara mengaku sudah membangun 1.110 menara BTS. Sementara targetnya  4.200 menara. Namun, setelah diperiksa lewat satelit, menara yang benar-benar berdiri hanya berjumlah 958 unit.

Akan tetapi, Mahfud enggan menjawab ketika ditanya soal peran Johnny Plate dalam pusaran korupsi ini. Ia meminta masyarakat untuk menunggu proses hukum dan menantikan jawabannya di persidangan. “Nanti didengarkan di pengadilan saja,” ujar Menteri Menko Polhukam itu.

Lalu, berapa sebenarnya gaji Johnny G Plate hingga nekat melakukan korupsi?

Besaran Gaji Menkominfo

Gaji Menkominfo dan Menteri-menteri yang lain di kabinet Presiden Joko Widodo diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 60 tahun 2000. Namun, selain gaji Menteri-menteri juga mendapat tunjangan jabatan, tujangan kinernya dan fasilitas.

Berikut rinciannya;

  • Gaji pokok Rp 5.040.000
  • Tunjangan jabatan Rp13.608.000
  • Tunjangan Kinerja Rp 49,86 juta.
  • Biaya operasional, protokoler, dana taktis Rp100-150 juta
  • Rumah dinas, kendaraan dinas dan jaminan kesehatan

Tugas Menkominfo

Johnny G Plate dipercaya Presiden Joko Widodo menjadi Menkominfo, 23 Mei 2023. Johnny menggantikan Rudiantara yang direshuffle Jokowi. Saat itu Jokowi memberikan tugas khusus kepada Johnny, yaitu mengurusi keamanan siber hingga industri teknologi informasi.

Bidang telekomunikasi dan informatika merupakan wilayah baru bagi Johnny. Ia justru memiliki jejak rekam yang panjang di bidang sektor riil dan keuangan.

Sementara dikutip dari laman Kominfo, Menkominfo mempunyai tugas merumuskan kebijakan  nasional, pelaksanaan dan teknis di bidang komunikasi dan informatika yang meliputi pos, telekomunikasi, penyiaran, teknologi informasi dan komunikasi, layanan multimedia dan desiminasi informasi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button