News

Anies Senang Tebet Eco Park Sabet Singapore Landscape Architecture Awards

Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan gembira dengan keberhasilan Tebet Eco Park yang direvitalisasi ketika menjabat gubernur DKI memenangkan Gold Award, kategori Parks and Recreational pada Singapore Landscape Architecture Awards 2022.

“Senang membaca kabar bahwa rancangan @tebetecopark oleh @siura.studio memenangkan Gold Award, kategori Parks and Recreational pada Singapore Landscape Architecture Awards 2022. Selamat!,” kata Anies dikutip dari akun Instagramnya, Kamis (15/12/2022).

Anies menuturkan, revitalisasi taman ini direncanakan sejak 2019, dan terlaksana pada 2021. “Alhamdulillah dibuka kembali pada April 2022 lalu,” tulis Anies.

Anies menyebutkan bahwa ruang publik harus dirancang dengan pendekatan kolaboratif, dengan melibatkan para ahli di bidang keilmuannya dan juga para warga yang memang sehari-hari berkegiatan di taman ini, bukan sekadar mengikuti selera pemegang wewenang.

“Selamat kepada Siura Studio dan semua yang terlibat, berkolaborasi dalam proses merancang Tebet Eco Park hingga tuntas,” ucap Anies.

Tebet Eco Park atau Taman Ekologi Tebet, sebelumnya bernama Taman Tebet Honda, adalah sebuah taman yang terletak di Tebet, Jakarta Selatan. Taman yang memiliki luas tanah 7 hektare itu adalah tempat populer untuk hiburan, sosialisasi, dan rekreasi untuk masyarakat sekitar. Bahkan sejak direvitalisasi di era Gubernur Anies, taman ini banyak diserbu pengunjung dari sepultar DKI Jakarta.

Taman ini sempat ditutup untuk diperbaiki pada 2021 dan kembali dibuka pada 2022. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggandeng Astra Land untuk merevitalisasi taman ini.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button