News

Ganjar-Mahfud Protes ke KPU Buntut Ganjar Mondar-mandir saat Debat


Kubu calon presiden (capres)-calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo-Mahfud MD protes atas aksi calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka yang mondar-mandir meninggalkan podium selama debat cawapres, Jumat (22/12/2023) malam. Pasalnya, secara aturan, tiga cawapres peserta debat tidak diperbolehkan beranjak dari podium.

“Mas Gibran kan maju ke tempatnya Pak Mahfud, itu dibolehkan enggak? Aturannya tidak boleh,” kata Ketua Tim Penjadwalan dari Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud MD di Jakarta, Sabtu (23/12/2023).

Aria kemudian menceritakan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD, sempat bertanya-tanya apakah peserta debat boleh meninggalkan podium ketika debat berlangsung. Oleh karena itu, dia pun meminta KPU tegas menerapkan aturan soal peserta debat tidak boleh meninggalkan podium saat mengikuti debat.

Selain, ujar Aria, KPU mengingatkan pula kepada moderator untuk menginformasikan aturan-aturan yang harus dipatuhi ketika debat berjalan.

“Ini bisa-bisa moderatornya enggak tahu,“ katanya menegaskan.

Menurut Aria, pihaknya sendiri mengikuti ketentuan yang dibuat oleh KPU. Oleh karena itu, dia kembali mengingatkan, KPU harus tegas saat debat berlangsung.

“Kami mengikuti apa ketentuan yang dibuat KPU, maka nanti LO (Liaison Officer) kita yang bisa untuk debat ketiga akan minta ketegasan (penerapan aturan)  supaya berjalan,” katanya.

Politikus PDIP itu berharap debat selanjutnya dapat berjalan dengan lebih baik.

“Msih ada tiga debat, kalau masih salah-salah, saya kira untuk debat ketiga, keempat (dan) kelima perlu ada penjelasan dari moderator debat terkait dengan kewenangannya,” ujar Aria menambahkan.
 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button