Hangout

3 Tempat Makan Nasi Gandul Pati yang Patut Banget Dicoba!

Ditulis oleh: Dyan Arfiana A.P.

Pati adalah sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah. Sama seperti daerah pada umumnya, Pati juga memiliki makanan atau kuliner khas. Salah satunya yaitu nasi gandul.

Bagi yang belum pernah mencoba, nasi gandul kerap dikira sebagai nasi putih dengan lauk pepaya muda. Anggapan tersebut muncul karena kata ‘gandul’ yang berarti ‘pepaya’ dalam bahasa Indonesia.

Padahal, nasi gandul adalah nasi putih lauk semur daging sapi. Cita rasa makanan ini adalah manis dan gurih.

Sejarah Nasi Gandul

Ada banyak cerita yang berkembang di masyarakat terkait sejarah nasi gandul. Ada yang menyebut bahwa makanan ini pertama kali dikenalkan oleh Pak Meled, warga dari desa Gajahmati. 

Kala itu, Pak Meled menjajakan nasi dagangannya dengan berjalan kaki sambil memikul dua kuali yang menggantung. Dalam bahasa Jawa menggantung disebut dengan ‘nggandul’.

Karena itulah pembeli memberikan nama makanan yang dibawa oleh Pak Meled dengan nama nasi gandul .

Berkat kepopuleran makanan yang Pak Meled bawa, sampai sekarang desa Gajahmati dikenal sebagai pelopor sekaligus pusat nasi gandul di Pati.

Sejarah lain menyebut bahwa kata ‘gandul’ pada nasi gandul merujuk kebiasaan penjual nasi gandul.

Jadi, sebelum diolah menjadi makanan yang lezat, paha sapi sebagai bahan utama nasi gandul biasanya akan digantung terlebih dahulu.

Kebiasaan menggantung atau ‘nggandul’ inilah yang kemudian melahirkan nama nasi gandul.

Menyantap seporsi nasi gandul tak lengkap jika tidak dibarengi dengan dengan tambahan lauk, seperti tempe goreng, perkedel, tahu serta tempe bacem, daging sapi, maupun jerohan sapi.

Rekomendasi Nasi Gandul Pati Paling Enak

Ada banyak warung makan nasi gandul yang bisa kita temui saat berkunjung ke Pati. Berikut 3 rekomendasi nasi gandul enak di Pati yang bisa kamu coba:

1. Nasi Gandul Pak Meled

Nasi Gandul Pati Pak Meled
Foto: Google Photo/Zuraida

Belum lengkap rasanya ke Pati tanpa mengunjungi Nasi Gandul Pak Meled. Nasi gandul Pak Meled merupakan salah satu warung legendaris yang ada di Krajan Gajah Mati, Desa Gajahmati, Kecamatan Pati.

Demi menjaga kualitas rasanya, proses memasak nasi gandul Pak Meled masih menggunakan kuali tanah liat alias gerabah untuk merebus kuah nasi gandul. Seporsi nasi gandul Pak Meled bisa disantap dengan harga Rp 25 ribu saja. 

2. Nasi Gandul H A Warsimin

Nasi Gandul H A Warsimin
Foto: Google Photo/Ganis Sindhu

Rekomendasi selanjutnya yaitu Nasi Gandul H.A. Warsimin. Lokasi warung ini ada di Jl Roro Mendut, Semampir, Pati. Warung ini buka setiap hari mulai pukul 10.00-17.00 WIB.

Makanan lain yang tersedia di warung Nasi Gandul H.A. Warsimin untuk melengkapi kenikmatan nasi gandul, yaitu kikil, daging, paru, empal, hingga otak sapi.

3. Nasi Gandul Romantis HS Sardi

Nasi Gandul Romantis HS Sardi
Foto: Google Photo/Mazbowo

Berdiri sejak 1978, Nasi Gandul Romants HS Sardi juga sayang untuk dilewatkan. Meskipun warungnya terlihat sederhana, namun nasi gandul yang disajikan punya rasa yang istimewa.

Lokasi warung ini ada di Panunggulan, Desa Gajahmati, Kecamatan Pati. Warung Nasi Gandul Romantis ini buka setiap hari mulai pukul 16.00-22.00 WIB.

Disclaimer: Kanal Penulis Lepas disediakan untuk tujuan informasi umum dan hiburan. Isi dari blog ini hanya mencerminkan pandangan pribadi penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Inilah.com.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button